Rabu, 20 Maret 2013

Cara-cara Tepat Dalam Menggendong dan Mendekap Bayi yang Baru Lahir

Diposting oleh Unknown di 21.50

Bayi Baru Lahir

Cara-cara yang tepat dalam merawat Bayi BaruLahir tak diragukan lagi merupakan sesuatu yang setiap orangtua wajib kuasai mengingat cara merawat yang salah bisa cukup beresiko pada keselamatan sang bayi. Salah satu dari cara-cara tepat merawat bayi yang baru lahir yaitu cara menggendong serta cara mendekap bayi yang baru lahir. Jika anda baru saja dianugerahi seorang bayi, berikut cara-cara tepat menggendong dan mendekap bayi yang bisa anda ikuti.   


Cara Tepat Mengangkat dan Menggendong Bayi yang Baru Lahir

Dalam merawat bayi yang baru lahir, cara pertama yang wajib anda kuasai adalah cara untuk mengangkat bayi tersebut. Untuk mengangkat sang bayi, anda harus menempatkan satu tangan anda di bawah kepala sang bayi dan tangan lainnya di pantat sang bayi kemudian angkat secara perlahan dan dekatkan ke dada anda. Untuk menggendongnya, tempatkan kepala bayi di atas salah satu siku lengan anda sementara lengan yang lainnya menopang tubuh sang bayi.

Cara yang Tepat Dalam Mendekap Bayi yang Baru Lahir

Selain cara mengangkat dan menggendong sang bayi, cara lain yang wajib anda kuasai dalam merawat bayi yang baru lahir adalah cara mendekapnya. Cara tepat mendekap Bayi Baru Lahir yaitu dengan menghadapkan wajahnya ke dada anda karena telah terbukti bahwa bayi akan merasa nyaman ketika dia mendengar detak jantung siapa saja yang mendekapnya. Setelah itu anda bisa menggunakan salah satu tangan anda untuk menahan pantat sang bayi sementara tangan yang lain menahan lehernya.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Felisha Maudy Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos